Rabu, 16 November 2016

Jenis-Jenis Perangkat Keras (Hardware) Beserta Fungsinya

Pengertian Perangkat keras Komputer atau Komponen Komputer adalah serangkaian hardware yang paling penting dalam komputer dan diharuskan ada dalam rangkaian komputer, jika salah satu komponen komputer tidak ada satu maka komputer tidak akan dapat berfungsi dengan baik.


1. MOTHERBOARD

Fungsi Motherboard atau papan utama adalah papan pcb yang dibuatin jalur – jalur elektrik  dan di pasang port dan slot penghubung ke komponen komputer lainya agar menghemat penggunaan kabel dan membuat isi dalam pc lebih rapi dan meminimalkan penggunaan kabel yang digunakan untuk memasang atau menancapkan Perangkat keras komputer agar dapat terhubung antara komponen komputer satu dengan komponen komputer yang lainnya, sedangkan pengertian Motherboard sendiri adalah komponen utama komputer yang sangat vital karena tanpa Motherboard maka tidak dapat menghubungkan perhirepal dari komponen utama komputer yang lain.

2. PROCESSOR

Processor adalah otak dari komputer. Fungsi Pocessor adalah untuk mengolah semua perintah yang dilakukan user. Processor memiliki tiga komponen dengan fungsi berbeda yaitu :
  1. ALU (Arithmatica Logical Unit) berfungsi sebagai pengolah angka
  2. CU (Control Unit) berfungsi sebagai pusat pengolah data
MU (Memory Unit) berfungsi sebagai alat penyimpanan yang kecil dari program atau perintah pada komputer tetapi memiliki kecepatan akses yang tinggi

3. RAM

RAM (Random Access Memory) memiliki fungsi yang merupakan memory penyimpanan sementara dari suatu perintah dari user yang akan di eksekusi oleh Processor dan juga sebagai penyimpan sementara dari hasil eksekusi dari Ram sebelum diproses lebih lanjut untuk di keluarkan dalam bentuk output.

4. VGA



VGA (Video Graphic Array) atau kartu grafis yang berfungsi menghubungkan hasil proses prosesor yang akan ditampilkan ke monitor atau lcd, sebelum ditampilkan processor akan memproses data ke VGA terlebih dahulu.


5. MONITOR



Monitor adalah perangkat keras komputer yang berupa output yang berfungsi untuk menampilkan hasil program dari VGA ( Video Graphic Array ) yang ditampilkan ke monitor agar user dapat menjalankan perintah kembali. Disebut juga screen atau display.Monitor ada dua jenis yaitu tabung dan LCD.

6. MOUSE

merupakan perangkat masukan yang memiliki fungsi memberikan perintah menunjukan letak kursor, menggerakan kursor, melakukan kegiatan masukan perintah seperti klik, klik ganda, klik tahan dan geser dan klik kanan.


7. KEYBOARD

Keyboard atau papan ketik komputer merupakan perangkat masukan yang berfungsi memasukan data berupa angka, huruf dan simbol-simbol tertentu. Selain itu, keyboard juga dapat memberikan perintah untuk membuka, menutup dan menyimpan file.
8. HARDISK

Harddisk merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menyimpan data. Kapasitas harddisk dari waktu ke waktu semakin meningkat. Saat ini kapasitas harddisk sudah mencapai 8 TB (terabyte) atau 8000 GB (gigabyte).

9. POWER SUPPLY



Power Supply dalam bahasa indonesia Pencatu Daya adalah perangkat keras yg berguna untuk menyuplai/memberi tegangan listrik langsung ke komponen yang membutuhkan tegangan. Contohnya motherboard, hardisk, kipas, dll.

10. PRINTER

Printer merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mencetak data berupa teks, foto atau gambar pada sebuah media berupa kertas. Namun saat ini sudah ada printer yang dapat langsung mencetak gambar atau tulisan di kain.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar